Ticker

6/recent/ticker-posts

Ad Code

ADS-BLOGGER

KESAL MOTOR NYA DI BAKAR , SEORANG OKNUM POLISI TENDANG KEPALA ODGJ WANITA

Penulis : @clarisalexa
Terbit: 8 Mar 2025
Waktu baca: 3 Min


LINTASWAKRU33 - Sebuah rekaman video yang menampilkan seorang anggota kepolisian, Brigadir J, dari Polres Labuhanbatu, menendang kepala seorang perempuan dengan kondisi gangguan jiwa (ODGJ) bernama Evi, telah menyebar luas di berbagai platform media sosial.

Kejadian ini bermula ketika Evi diduga membakar sepeda motor milik Brigadir J. Menanggapi hal ini, Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Yudhi Surya,
menyatakan bahwa Evi telah diamankan dan akan menjalani pemeriksaan kesehatan mental untuk mengetahui alasan di balik tindakannya.

 "Kami akan bekerja sama dengan instansi terkait untuk menilai kondisi kejiwaan pelaku dan menentukan langkah hukum yang tepat.

Jika terbukti pelaku mengalami gangguan jiwa, maka penanganannya akan disesuaikan dengan aturan hukum dan pertimbangan kesehatan mental," jelas Yudhi dalam pernyataan resminya pada Jumat (7/3/2025).

Yudhi menambahkan bahwa insiden pembakaran sepeda motor Honda Vario bernomor polisi BK 6301 YBF terjadi pada Kamis (6/3/2025) sekitar pukul 16.00, di dekat Pos Satlantas Polres Labuhanbatu, Kelurahan Rantauprapat, Kecamatan Rantau Utara.

"Saat itu, sepeda motor korban tiba-tiba dibakar oleh seorang individu yang diduga mengalami gangguan jiwa," ujarnya. Kejadian ini diketahui oleh rekan Brigadir J, Rully Apriyandika (31), yang kemudian melaporkannya kepada Brigadir J yang berada tidak jauh dari lokasi.

Setelah membakar motor, Evi langsung kabur dari tempat kejadian. "Pelaku terlihat membawa botol berisi bahan bakar dan korek api saat melarikan diri. Hal ini terekam jelas dalam CCTV di sekitar lokasi," papar Yudhi.

Petugas yang berada di tempat kejadian segera mengejar Evi.
Namun, saat akan ditangkap, Evi mencoba melawan dengan berusaha menyiramkan bahan bakar ke arah Brigadir J dan Rully. "Syukurlah, petugas berhasil mengamankan pelaku dan barang bukti dengan cepat," kata Yudhi.

Mengenai video viral yang memperlihatkan Brigadir J menendang kepala Evi, Kasubbid Penmas Polda Sumut, Kompol Siti Rohani, mengakui kebenaran kejadian tersebut.

"Brigadir J melakukan hal itu karena emosi setelah motornya dibakar oleh wanita yang diduga ODGJ tersebut," jelas Siti saat dihubungi melalui telepon pada Kamis (6/3/2025) malam.

Siti juga menyampaikan bahwa Brigadir J telah mengakui kesalahannya dan meminta maaf kepada Evi serta keluarganya. "Polisi yang bersangkutan telah dipanggil dan menyampaikan permohonan maaf kepada pihak keluarga Evi," tutup Siti.

Posting Komentar

0 Komentar