Ticker

6/recent/ticker-posts

Ad Code

ADS-BLOGGER

Janji Ikang Fawzi Akan Merilis Lagu Ciptaan Marissa Haque Akhirnya Terpenuhi

Terbit : 12 Feb 2025
Waktu baca : 3Min
Penulis : @Tyamariska
Ikang Fawzi bersama mendiang istri, Marissa Haque
LintasWaktu33 Artis 
Ikang Fawzi akan merilis lagu ciptaan Marissa Haque.

Lagu bertema keadilan itu ditulis oleh Marissa yang juga dikenal sebagai pegiat sosial.

“Iya, itu Marissa yang ciptain lagunya (judul) ‘Jujurkan keadilan’,” kata Ikang Fawzi saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Senin (10/2/2025).

Ayah Isabela Fawzi dan Chiki Fawzi itu menyebut bahwa sebenarnya rekaman telah dilalukan meski belum rampung.

Ikan teringat, ini menjadi salah satu keinginan Marissa agar lagu tersebut bisa dipublikasikan.

“Belum saya publish, jadi saya pikir ini momentum yang pas,” ucap Ikang.

Adapun lagu Jujurkan Keadilan berisikan pemikiran Marissa beberapa tahun lalu.

Dalam lagu tersebut, Marissa mengisahkan bahwa kejujuran harus dirasakan oleh semua kalangan, tak memandang kekuasaan ataupun uang.

“Karena pemikirannya dia (Marissa) itu masih relevan sekali. Masalah keadilan yang tidak dilatarbelakangi dengan kejujuran."

“(Kejujuran) Tidak ada keberpihakan kepada musuh-musuh duniawi, kayak kekuasaan, uang dan sebagainya,” jelas Ikang.

Sebelumnya, artis 65 tahun menyebut bahaa perilisan lagu itu pun menjadi keinginan Marissa yang belum sempat dilakukan.

"Iya (salah satu keinginan). Memang belum publish, Insya Allah nanti publish. Supaya ini jadi manfaat, gimana orang kecil bisa berdaya, perempuan," kata Ikang Fawzi temui dalam acara 40 harian Marissa Haque di kawasan Serpong, Tangerang Selatan, Minggu (10/11/2024) malam.

Posting Komentar

0 Komentar